Workshop Kemitraan Program DT Peduli dengan Yayasan Daarut Tauhiid

BANDUNG – Selasa 15 Maret 2022, Telah Dilaksanakan Workshop kemitraan program antara DT peduli dengan Yayasan Daarut Tauhiid.

Kegiatan tersebut berkaitan dengan Beasiswa Tahfidz tangguh dan kemudian standardisasi Baitul Quran Daarut Tauhiid yang dikelola oleh DT peduli di seluruh cabang dari cabang Aceh sampai Makassar, serta program yang akan dilaksanakan pada Bulan Ramadhan 1443 H.

Ihsan selaku Kepala Program DT Peduli menyampaikan, “DT Peduli sangat paham dan yakin bahwasannya dalam pelaksanaan program dakwah dan pengembangannya saat ini tidak bisa sendiri, oleh karenanya harus dengan kekuatan kerjasama.”

“Oleh karena itu DT Peduli dalam hal ini dalam pelaksanaan pemberdayaan program-program pendidikan, dakwan, dan yang lainnya kami menggandeng banyak pihak, salah satunya dengan Yayasan Daarut Tauhiid. Pada hari ini workshopnya sendiri kami membahas tentang beasiswa tahfidz tangguh.” tutupnya.

Nantinya Yayasan Daarut Tauhiid akan membantu DT Peduli untuk bisa menerapkan standarisasi terhadap Baitul Quran yang telah tersebar dibeberapa daerah. (Wahid)

Red: WIN

_____________________

daaruttauhiid.org