Upgrading SMP-SMA Adzkia: Songsong Sekolah Kader dan Santri Harapan DT
Jumat (13/11), SMP-SMA Adzkia Islamic School menggelar agenda Upgrading GTK SMP-SMA di Serua Green Village, Sawangan. Kegiatan selama dua hari ini memberikan edukasi kepada para sivitas terkait implementasi sekolah kader.
“Tahun ajaran ini SMP-SMA Adzkia Islamic School diamanahkan menjadi sekolah kader dari Direktorat Pendidikan. Konsep sekolah kader ini memadukan kurikulum nasional, keislaman, dan kurikulum khas Daarut Tauhiid (DT). Menerapkan sistem pembelajaran yang terintegrasi dengan 4 pilar pendidikan DT seperti: ma’rifatullah, leadership, entrepreneurship, dan wawasan lingkungan. Diharapkan dari program sekolah kader ini akan menghasilkan kader ulama, pemimpin, dan kader pendidik yang peduli lingkungan di masa depan,” kata Ahmad Najib, Ketua Pokja Sekolah Kader.
Kegiatan juga dihadiri oleh Ustaz Mulyana selaku Wakil Direktur Bidang Pemberdayaan SDM Direktorat Pendidikan DT. Mulyana menguatkan kembali tata nilai dan budaya menjadi santri harapan DT kepada seluruh sivitas yang hadir.
“Sebagai santri DT tidak bisa tidak, mau tidak mau, kalau sudah terjun di masyarakat kita ini pasti dikenal sebagai santrinya Aa Gym. Jadi, harus mau terus belajar. Terus tingkatkan kualifikasi dan kompetensi diri. Kemudian, berperilaku dan bersikaplah sebagai seorang santri. Lalu, penuhilah tugas dan kewajiban sebagai seorang santri,” jelas pria kelahiran Garut ini pada saat menyampaikan materi. (Mega)