Talaqqi dengan Masyaikh Warnai Upgrading Baitul Quran DT
Talaqqi dengan Masyaikh Warnai Upgrading Baitul Quran DT
Cara terbaik dan sejalan dengan metode yang digunakan oleh Rasulullah Shalallahu ‘alaihi wasallam dalam mengajarkan Al Quran kepada para Sahabatnya, adalah dengan Talaqqi.
Sebagai upaya untuk terus meningkatkan kualitas dan kualifikasi bacaan Al Quran tim pengajar, Baitul Quran Pesantren Daarut Tauhiid kembali menggelar upgrading pada Selasa malam (31/8) yang dimulai pukul 19.45 hingga 21.15 WIB, via Zoom Meeting.
Agenda ini dihadiri seluruh tim Baitul Quran, dengan fokus utama Talaqqi surah Al-Fatihah riwayat bacaan Hafs dan Ashim.
Dipandu sekaligus diterjemahkan oleh ustadz Hendra Sudrajat, Syeikh Ahmad At-Tamidi selaku ahli qiro’ah yang juga delegasi Al-Azhar Mesir untuk Indonesia mengajak umat Islam di Indonesia, khususnya tim Baitul Quran untuk mengkoreksi bacaan Surah Al-Fatihah.
Selain itu, Syeikh Ahmad At-Tamadi dalam tausiyahnya menjelaskan keutamaan Surah Al-Fatihah, dan cara membacanya dengan benar.
“Surah Al-Fatihah adalah surat paling agung dalam Al Quran dan penuh keberkahan. Keberkahannya melebihi ruang dan waktu. Meski hanya terdiri atas 7 ayat, Surah Al-Fatihah memiliki keutamaan yang sangat besar. Dan tentu semua ini datangnya dari Allah.” Jelas Syeikh Ahmad.
Selanjutnya, para asatiz/ah secara bergilir diberikan kesempatan untuk ditalaqqi bacaannya secara detail, di room zoom yang terpisah bersama Syeikh ‘Ammar Yasir yang merupakan delegasi yang ditugaskan oleh Syeikh Ahmad.
Ustadz Dadan Hamdani, selaku kepala bagian Tahfidz Baitul Quran menyampaikan kesannya setelah ditalaqqi bacaannya oleh Syeikh Ammar.
“Kadang kita memang sudah faham dengan cara pengucapan. Namun selain terus dengan latihan, juga tentu harus dibarengi dengan sering dikoreksi.” Ungkap Ustadz Dadan.
Ia juga menambahkan, “Meskipun tegang, dengan dikoreksi langsung oleh Syeikh justru kita bisa mendapatkan banyak ilmu. Dan kita bisa menjadi tahu pada kesalahan-kesalahan bacaan kita yang terkadang tidak disadari. Tidak ada alasan untuk berhenti belajar. Kita harus bisa mengejar kesempurnaan bacaan Al Quran sesuai yang diajarkan.”
Agenda Talaqqi ini bagi tim Baitul Quran sangat dirasakan memberi banyak manfaat. Dan sehubung dengan hal tersebut, rencananya Talaqqi all team Baitul Quran DT akan dilanjutkan kembali pada pekan selanjutnya. (Tuqo)
Red: WIN