Pesantren Daarut Tauhiid Silaturahim Bersama Alumni Santri Program Pesantren
Dengan semangat untuk terus menjalin hubungan baik antara lembaga dan juga alumni, maka pada hari Selasa (30/3), Pesantren Daarut Tauhiid mengundang para alumni dari berbagai program dalam acara silaturahim. Acara ini diselenggarakan secara online dan dihadiri oleh lima puluh peserta baik dari lembaga pesantren maupun dari perwakilan alumni santri program.
Hadir dalam acara ini yakni Wakil Kepala Harian Pesantren Dadan Junaedi beserta tim pesantren. Sementara dari alumni hadir pengurus alumni Santri Masa Keemasan (SAMASA), alumni Program Pesantren Mahasiswa (PPM) , Daurah Qolbiyah (DQ), Akhlak Plus Wirausaha (APW), dan Santri Tahfizhul Quran (STQ).
Selain acara silaturahim, dalam kesempatan ini pesantren Daarut Tauhiid mensosialisasikan rencana pembentukan Persaudaraan Alumni Santri Program Pesantren Daarut Tauhiid. Rencananya pembentukan Persaudaraan Alumni tersebut akan dilaksanakan di bulan April mendatang. Karena alumni santri program Pesantren Daarut Tauhiid tersebar di berbagai daerah di Indonesia, maka dalam Persaudaraan Alumni ini akan dibentuk pengurus pusat dan pengurus daerah.
Wakil Kepala Harian Pesantren Dadan Junaedi berharap Persaudaraan Alumni Santri Program Pesantren Daarut Tauhiid ini bisa terbentuk. Karena dengan adanya organisasi ini, akan menjadi wadah silaturahim bagi alumni seluruh program.
“Dalam masa pandemi ini ada suasana yang berbeda, kegiatan-kegiatan dilaksankan secara online. Semoga kita bisa mengambil hikmah dari kejadian ini, karena tidak ada yang sia-sia. Kami di sini bermaksud ingin menyambungkan kembali silaturahim, membentuk ikatan alumni seluruh program Pesantren Daarut Tauhiid yang nantinya akan menjadi wadah silaturahim. Harapannya 2021 menjadi momentum untuk pembentukan Persaudaraan Alumni Santri Program Pesantren Daarut Tauhiid.” ungkap Dadan.
Acara silaturahim Pesantren Daarut Tauhiid dan rencana pembentukan persaudaraan alumni ini disambut baik oleh para alumni santri program yang hadir. Salah satunya diungkapkan oleh pengurus SAMASA, Bunda Eka yang mengatakan bahwa acara silaturahim seperti ini sudah dinantikan sejak lama.
“Sudah lama ingin bertemu, alhamdulillah hari ini bisa bertemu meskipun lewat udara. Rencana pesantren membentuk persaudaraan alumni, kami sambut dengan baik dan kami akan support. Sampai kapan pun, kami tetap santri Daarut Tauhiid.” sebut Bunda Eka.
Karena masih dalam masa pandemi, rencananya dalam pembentukan Persaudaraan Alumni Santri Program Pesantren Daarut Tauhiid ini akan dilakukan secara online dengan diawali pendataan melalui link grup WhatsApp. Bagi jamaah yang ingin mengetahui informasi program-program Pesantren Daarut Tauhiid dapat mengunjungi laman (https://daaruttauhiidvirtual.com/) atau menghubungi call center Pesantren DT: 0819-1020-6060. (Adam)