Peristiwa-Peristiwa Penting Pada Bulan Muharram

DAARUTTAUHIID.ORG | Bulan Muharram adalah bulan pertama dalam hitungan kalender hijriyah dan sebagai penanda pergantian tahun bagi kaum muslimin. Bulan ini diliputi dengan kesucian dan kemuliaan yang menjadikannya bulan penuh makna.

Pada bulan Muharram banyak peristiwa-peristiwa yang terjadi dan telah tercatat dalam sejarah Islam. Adapun peristiwa-peristiwa yang terjadi pada bulan muharram di antaranya ialah:

Pertama, Pada bulan muharram merupaka penciptaan Nabi Adam dan Hawa

Bulan Muharram disebut sebagai bulan peciptaan Nabi Adam dan Hawa diciptakan oleh Allah Ta’ala. Peristiwa ini juga menandai awal mula kehidupan manusia di bumi.

Kedua, Peristiwa Hijrahnya Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wassalam

Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wassalam melakukan hijrah dari Mekah ke Madinah terjadi pada tanggal 1 Muharram tahun 622 M, yang menjadi peristiwa penting yang menandai awal mula kalender Hijriyah. Peristiwa ini melambangkan perjuangan Rasullulah Shallallahu ‘alaihi wassalam dan para sahabatnya dalam menyebarkan agama Islam.

Ketiga, Meletus Perang Badar

Pertempuran Badar terjadi pada tanggal 17 Ramadhan, 2 Hijriah (bertepatan dengan 13 Maret 624 M) di Badar, sebuah oase yang terletak di antara Mekah dan Madinah. Pertempuran ini merupakan salah satu pertempuran penting dalam bagi sejarah umat Islam, di mana pasukan Muslim yang berjumlah sedikit berhasil mengalahkan pasukan Mekah yang jauh lebih banyak.

Keempat, Diselamatkannya Nabi Yunus dari Perut Ikan

Nabi Yunus yang dikenal “Nabi Pengasih” diselamatkan oleh Allah Ta’al dari dalam perut ikan pada bulan Muharram. Peristiwa tersebut menjadikan pelajaran berharga tentang pentingnya ketaatan dan sikap taubat kepada Allah Ta’ala.

Kelima, Kemenangan Nabi Musa di Laut Merah kala berhadapan dengan Fir’aun

Nabi Musa dan kaumnya berhasil diselamatkan oleh Allah Ta’ala dari kejaran Firaun dan pasukannya dengan membelah Laut Merah pada bulan Muharram. Peristiwa ini sekaligus menjadi bukti nyata akan keagungan dan kekuasaan Allah Ta’ala.

Keenam, Wafatnya Nabi Ibrahim

Nabi Ibrahim adalah salah satu nabi yang paling dihormati dalam Islam, diyakini wafat pada bulan Muharram.

Ketiga, Nabi Ibrahim Selamat dari Pembakaran Dirinya

Pada bulan Muharram Allah Ta’ala juga menyelamatkan Nabi Ibrahim dari pembakarang dirinya oleh raja Namrud. Nabi Ibrahim memiliki sejumlah mukjizat, salah satunya yaitu tidak hangus meski dibakar karena atas izin Allah Ta’ala. Ketika api dinyalakan justru Nabi Ibrahim tidak merasa kepanasan.

Demikianlah beberapa peristiwa penting yang terjadi pada Bulan Muharram. Semoga kita sebagai kaum muslimin dapat mengambil hikmah dari peristiwa tersebut.