Penjelasan Mengapa Nabi Menggunakan Celak

DAARUTTAUHIID.ORG | Dalam sebuah hadits dari Abdullah bin Abbas RadiyaAllahu ‘anhu, ia menyampaikan bahwa Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wassalam bersabda:

“Bercelaklah kalian dengan Itsmid, karena ia dapat mencerahkan penglihatan dan menumbuhkan bulu mata. Sungguh Nabi Shallallahu ‘alaihi wassalam mempunyai tempat celak mata yang digunakannya untuk bercelak pada setiap malam. Tiga olesan di sini dan tiga olesan di sini.”

Imam Tirmidzi juga menyampaikan bahwa Itsmid adalah batu celak, biasanya berupa serbuk. Warnanya hitam atau biru. Serbuk Itsmid tersebut dioleskan pada bulu mata atau disapukan di sekeliling mata.

Dari Ibnu ‘Abbas RadiyaAllahu ‘anhu menyampaikan bahwa Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wassalam bercelak dengan Itsmid tiga olesan pada setiap mata sebelum beliau tidur.

Yazid bin Harun berkata: “Sesungguhnya Nabi Shallallahu ‘alaihi wassalam mempunyai tempat celak mata yang digunakannya untuk bercelak tiga olesan pada setiap mata ketika akan tidur.”

Dalam suatu riwayat yang bersumber dari Jabir bin Abdullah RadiyaAllahu ‘anhu  dikemukakan bahwa Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wassalam bersabda:

“Selalulah kalian bercelak mata dengan Itsmid sewaktu akan tidur, karena sesungguhnya Itsmid itu menjernihkan pandangan dan menumbuhkan bulu mata.”

Diriwayatkan oleh Ahmad bin Mani dari Muhammad bin Yazid dari Muhammad bin Ishag dari Muhammad bin Munkadir yang bersumber dari Jabir bin Abdullah RadiyaAllahu ‘anhu Dalam suatu riwayat yang bersumber dari Ibnu ‘Abbas  dikemukakan bahwa Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wassalam bersabda:

“Sesungguhnya celak mata yang paling baik bagi kalian adalah Itsmid. Ia menjernikan pandangan dan menumbuhkan bulu mata.”

Ibnu Umar RadiyaAllahu ‘anhu jga menceritakan bahwa ia mendengar Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wassalam bersabda:

“Selalulah kalian bercelak dengan Itsmid. Sebab ia menjernihkan pandangan dan menumbuhkan bulu mata.”

Demikianlah penjelasan dan dalil mengenai celak yang dilakukan oleh Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wassalam. Adapun tujuannya ialah untuk menumbuhkan bulu mata. (Arga)