Mengintip Bisnis Menggiurkan Budidaya Cacing Sutra
Banyak yang tidak tahu jika cacing sutra punya peluang bisnis menggiurkan. Tingginya permintaan terhadap cacing sutra dengan harga lumayan tinggi, dan kurangnya pelaku bisnis yang membudidayakannya, menjadi salah satu faktor mengapa bisnis ini wajib jadi pilihan. Kesempatan meraup keuntungan besar pun terbuka lebar.
Apalagi bisnis ini termasuk jenis bisnis rumahan. Artinya, untuk membudidayakan cacing sutra tidak perlu tempat yang besar, dapat dimulai dari rumah. Jadi, tidak perlu pusing memikirkan tempat untuk memulai bisnis, termasuk tidak perlu repot menggaji karyawan dalam jumlah banyak. Untuk tahap permulaan, bisnis ini hanya butuh satu orang sebagai pekerja. Anda bisa merekrut orang tersebut, atau Anda sendiri sebagai pemilik sekaligus pekerjanya. Luar biasa efisien bukan?
Minim Modal dan Resiko
Karena termasuk bisnis rumahan, budidaya cacing sutra merupakan jenis bisnis yang tidak perlu modal besar dan minim resiko. Bayangkan saja, dengan modal sekitar 3-5 juta rupiah, dapat diperoleh keuntungan per bulan mencapai 2- 3 juta rupiah. Itu berarti, dalam dua bulan saja, bisnis ini sudah balik modal.
Pun dalam hal resiko, bisnis budidaya cacing sutra tergolong kecil. Anda hanya perlu memastikan wadah atau media untuk membudidayakannya sudah tepat. Maka dapat dipastikan, dalam hitungan 4 bulan sudah dapat dipanen. Tidak ada istilah gagal panen dalam bisnis ini karena mati atau hasil panen tidak sesuai harapan.
Cacing sutra bukan jenis hewan sensitif seperti ikan nila, yang bisa mati karena stres jika kondisi lingkungannya tidak kondusif (terlalu berisik). Atau belut yang harus cermat mengamati tumbuh kembangnya. Jika tidak, hasil panen belut bisa jauh dari harapan (kecil kuntungannya). Ini karena jumlah belut yang berkurang ketika panen (belut punya sifat kanibal/memakan sesama belut), atau biaya pakan yang semakin besar karena belut termasuk hewan rakus.
Potensi Pasar dan Keuntungan
Ada pun potensi pasar untuk bisnis budidaya cacing sutra sangat besar. Selain para peternak (ikan sidat dan belut) yang sangat memerlukannya sebagai pakan, cacing sutra kini juga dibutuhkan sebagai bahan mentah dalam industri farmasi dan kosmetik. Ternyata kandungan dalam cacing sutra, bukan hanya bergizi untuk pakan ikan/belut, tapi juga berguna dalam pembuatan obat-obatan dan berbagai produk kecantikan.
Sekali panen, Anda bisa memperoleh 96 kilogram untuk media seukuran 4×3 meter. Untuk harga jualnya di pasaran, bisa mencapai 40 ribu hingga 45 ribu per kilogrammya. Wow, bisa dihitung seberapa besar keuntungan budidaya cacing sutra ini.
Lalu, bagaimana cara membudidayakannya? Meskipun Anda termasuk ‘orang baru’ dalam bisnis ini, jangan khawatir. Budidaya cacing sutra tergolong mudah dan cepat dipelajari. Anda cukup googling cara budidayanya di internet, dan bisa langung dipraktikkan.
Jadi, tunggu apalagi? Kesempatan sukses dalam bisnis budidaya cacing sutra sangat terbuka lebar. Anda hanya cukup memulainya, dan lihat bagaimana bisnis ini memberikan apa yang Anda impikan. (daaruttauhiid)