Keutamaan Mambaca Surat Al Kahfi Pada Hari Jum’at

DAARUTTAUHIID.ORGMengapa kita sebagai muslim dianjurkan untuk membaca surat Al-Kahfi pada hari Jum’at? Apa keutamaan membaca surat Al-Kahfi di hari Jum’at?

Bagi yang belum mengetahui ini beberapa keutamaan membaca surat Al-Kahfi, di antaranya ialah:

Melindungi Kita dari Fitnah Dajjal

Membaca surat Al-Kahfi setiap malam Jum’at atau hari Jum’at salah satunya dapat menghindarkan kita dari fitnah keji Dajjal Laknatullah.

Disebabkan fitnah Dajjal sangatlah keji dan dapat membawa seseorang kepada kesesatan dan neraka jahanam. Hal ini diperkuat dengan hadits Nabi Shallallahu ‘alaihi wasalam:

“Barang siapa membaca surat Al-Kahfi pada hari Jum’at, maka Dajjal tidak bisa memudharatkannya.” (HR Dailami).

Mendapatkan Cahaya Penerang dari Allah

Allah senantiasa melindungi hidup kita dengan cahaya keberkahan dan petunjuk dalam menjalani kehidupan di dunia.

Meskipun ujian dan cobaan terus datang, kita tetap sabar dan kuat menghadapinya. Dalam sebuah hadits Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wasalam bersabda:

“Siapa yang membaca surat Al-Kahfi, maka jadilah baginya cahaya dari kepala hingga kakinya, dan siapa yang membaca keseluruhannya maka jadilah baginya cahaya antara langit dan bumi.” (HR Ahmad).

Mendapatkan Ampunan dari Allah Ta’ala

Dalam sebuah hadits yang diriwayatkan dari Abu Sa’id al-Khudri radiyallahu ‘anhu, dari Ibnu Umar radiyallahu ‘anhu di mana Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasalam bersabda:

“Siapa yang membaca surat Al-Kahfi pada hari Jum’at maka akan memancar cahaya dari bawah kakinya sampai ke langit, akan meneranginya kelak pada hari kiamat, dan diampuni dosanya antara dua Jum’at”.

Menghindarkan Diri dari Gangguan Setan

Diriwayatkan dari Abdullah bin Mughaffal, bahwa disebutkan bahwa jika dalam sebuah rumah ada yang membacakan surat Al-Kahfi dan surat Al-Baqarah, maka tidak akan dimasuki setan sepanjang malam itu.

Surat Al Kahfi terdapat dalam surat ke-18 dalam Al Quran yang berarti para penghuni gua. Di dalam surat ini juga mengisahkan tujuh pemuda saleh dan seekor anjing yang mengasingkan diri dari intaian penguasa dzalim.

Semoga kita selalu istiqomah untuk senantiasa membaca surat Al-Kahfi di hari jum’at, sehingga kita tergolong orang-orang yang mendapatkan keutamaan-keutamaan dari Allah. (Arga)

Redaktur: Wahid Ikhwan


DAARUTTAUHIID.ORG