KBIH DT Gelar Reuni Perdana Alumni Haji Angkatan 1444 H/2023 M

DAARUTTAUHIID.ORG | BANDUNG – Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) DT selenggarakan reuni Alumni Haji Angkatan 1444H/2023 M, pada (2/9/2023) di Masjid DT Bandung.

Reuni perdana ini diikuti oleh seluruh jamaah haji DT tahun 2023 yang berasal dari kota Bandung, Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat, Cimahi dan sekitarnya.

Dinamakan angkatan ‘Mujaddid’, sejumlah 64 alumni hadir di acara reuni tersebut dari 240 alumni peserta haji DT.

Acara tersebut rutin diselenggarakan secara online satu bulan sekali, sedangkan pelaksanaan hybrid dirutinkan sekali dalam 6 bulan.

Dimulai sejak pukul 9 dan berakhir hingga menjelang dzuhur, acara tersebut dirangkai dalam berbagai kegiatan, di antaranya; Silaturahim, pemaparan motivasi haji dan penyampaian program haji di waktu mendatang.

Hadir Pembimbing KBIH DT, ustadz Mumuh Abdul Muhyi menjadi narasumber kegiatan reuni tersebut.

KBIH DT merupakan lembaga bimbingan haji yang menjadi salah satu bagian Yayasan DT. Uniknya, KBIH DT mengedepankan bimbingan, konsultasi dan pelatihan Manasik Haji dengan bening hati.

Memiliki beberapa program dalam layanan haji dan umroh, KBIH DT bervisi menjadi lembaga yang berketeladanan ‘berkhidmat’ kepada jamaah calon haji agar dapat menikmati jamuan Allah dan bermunajat di tanah suci sehingga menjadi Haji yang Mabrur. (Ruli/Noviana)

Redaktur: Wahid Ikhwan


DAARUTTAUHIID.ORG