Ini Hikmah Pandemi menurut Aa Gym
Pandemi yang sedang menjangkit seluruh dunia ini penuh dengan hikmah. Hal tersebut dinyatakan oleh Pimpinan Pondok Pesantren Daarut Tauhid (DT), KH Abdullah Gymnastiar (Aa Gym). Salah satunya menurut Aa Gym adalah kita umat Islam semakin mengenal dan yakin dengan kekuatan Allah.
Aa Gym pun menuturkan, pandemi Covid-19 saat ini membuat kita sebagai manusia semakin yakin dengan kehambaan diri.
“Pertama, kita yakin bahwa kita tidak berdaya tanpa dikuatkan oleh Allah. Kedua, tidak tahu apa-apa kecuali dengan ilmu dan bimbingan Allah. Ketiga, tidak punya apa pun kecuali yang dititipkan Allah. Keempat kita punya dosa dan maksiat yang ditutupi oleh Allah.” Kata Aa Gym dalam tausiah Manajemen Qolbu Pagi, Kamis (4/6).
Aa Gym menyebutkan jika umat berhasil menemukan Kemahabesaran Allah dan kehambaan diri, maka terdapat banyak keberkahan. “Kalau kita berhasil menemukan kemahabesaran Allah dan kehambaan diri kita insya Allah banyak berkah dari adanya wabah ini. Jika sebaliknya tambah bahaya, nauzubillahiminzalik,” ucapnya.
“Inilah yang harus kita miliki, kerena kejadian wabah ini adalah tanda kebesaran Allah SWT. Yang tidak bisa dipungkiri siapa pun bahwa dunia dan seisinya sepenuhnya takluk kepada Allah,’’ kata Aa Gym. (Elga)