In House Training, Pembekalan bagi Seluruh Lini YDTR untuk Pelayanan Prima

DAARUTTAUHIID.ORG | BANDUNG – Daarut Tauhiid selenggarakan In House Training (IHT) untuk seluruh SDM Yayasan Daarut Tauhiid Rahmatan Lil’alamin.

Kegiatan ini digelar pada Senin, (10/7/2023) sampai Kamis, (13/7/ 2023). Bertempat di Gedung SMP Daarut Tauhiid Boarding School (DTBS) Putri, kegiatan diikuti oleh sebanyak 424 orang.

Tidak hanya guru, kegiatan ini diikuti pula oleh para direktur di Daarut Tauhiid sampai pada para security.

“Harapannya agar seluruh lini di Daarut Tauhiid ini, baik lini atas maupun lini bawah dapat memaksimalkan pelayanan mereka kepada para jamaah maupun santri,” ujar Sinsin Yasini Komara, selaku Sekretaris dan Bendahara IHT.

In House Training kali ini bekerja sama dengan Bank Danamon Syariah. Hal ini dikarenakan Yayasan Daarut Tauhiid telah memiliki beberapa program dengan Bank tersebut.

Selain itu, Bank Danamon Syariah juga memiliki program Corporate Social Responsibility (CSR). Sehingga dapat berkontribusi menjadi trainer dalam pelatihan yang sedang diselenggarakan.

Adanya kerja sama ini diharapkan dapat menjadikan SDM Yayasan Daarut Tauhiid Rahmatan Lil’alamin memiliki pelayanan yang prima kepada semua lini, baik lini perusahaan maupun lini masyarakat.

Pelatihan ini dibagi menjadi beberapa sesi, Sesi pertama pelatihan service excelent, lalu sesi kedua pelatihan communication skill.

Pada hari Senin dan Selasa pelatihan untuk para pimpinan dan guru di YDTR, sedangkan pada hari Rabu dan Kamis pelatihan untuk para staf administrasi dan musyrif – musyrifah.

“Alhamdulillah, mendapat banyak insight baru tentang bagaimana  berkomunikasi dan memberikan pelayanan yang baik untuk santri khususnya ya,” ujar Anik salah satu peserta IHT. (Noviana Rohma Susilowati)

Redaktur: Wahid Ikhwan

___________________________

DAARUTTAUHIID.ORG