Hadirnya Kalangan Muda di Pengurusan Yayasan Baru

Hadirnya Kalangan Muda di Pengurusan Yayasan Baru

Bandung – Pelantikan Pengurus Yayasan di Daarut Tauhiid yang belum lama ini dilaksanakan tepatnya pada hari Jum’at (27/8), ternyata tidak hanya melantik para pengurus senior saja yang sudah lama berkiprah di Daarut Tauhiid.

Hadirnya Kalangan Muda di Pengurusan Yayasan Baru
Hadirnya Kalangan Muda di Pengurusan Yayasan Baru

Yang menarik dan menjadi perhatian adalah hadirnya beberapa kalangan muda yang juga ikut dilantik menjadi pengurus Yayasan di masing-masing Yayasan.

Misalnya seperi Ghariza Zhafir Al Lail yang dilantik sebagai Sekretaris Yayasan Daarut Tauhiid, kemudian juga Muhammad Ghazi Al Ghifari sebagai Sekretaris Yayasan DT Peduli, dan Ghaida Tsurayya sebagai Sekretaris Yayasan Daarut Tauhiid Rahmatan Lil ‘Alamin.

Berikut adalah pesan dari Ghariza Zhafir Al Lail yang kami temui sebagai salah satu perwakilan dari kalangan muda di Yayasan.

“Bismillahirrahmanirrahim, perkenalkan nama saya Ghariza Zhafir Al Lail, insyaAllah mulai hari ini menjabat sebagai sekretaris di Yayasan Daarut Tauhiid, dan yang saya persiapkan selama ini juga saya meminta bantuan kepada teman-teman semua.

Karena tadi juga disampaikan oleh Aa Gym kalau secara teori memang semuanya terlihat mudah, adapun untuk pelaksanaannya dan lain sebagainya pasti akan ada permasahalan dan berbagai macamnya. Jadi saya mohon doa dan dukungan dari semunya semoga saya bisa memberikan yang terbaik untuk Yayasan Daarut Tauhiid. Terima kasih.”

Tentunya dengan hadirnya anak muda di Yayasan ini harapannya mampu memberikan manfaat yang lebih luas, terutama kepada anak-anak muda secara umum agar bisa merasakan kehadiran dan manfaat dari Daarut Tauhiid yang lebih luas. (Wahid)

 

Red: WIN