DT Peduli Bantu Korban Kebakaran di Mendahara Ulu
Kebakaran hebat terjadi di permukiman padat penduduk Desa Pematang Rahim, Kecamatan Mendahara Ulu, akhir Agustus lalu. Peristiwa tragis itu membuat sembilan unit rumah ludes dilalap api.
Sebagai bentuk kepedulian atas musibah yang terjadi, Daarut Tauhiid (DT) Peduli Jambi mendistribusikan bantuan dari donatur untuk korban kebakaran. Hal ini disampaikan Kepala Bagian Program DT Peduli Jambi, Ahmad Yulis.
Yulis mengatakan pendistribusian paket sembako serta puluhan baju layak pakai ini merupakan titipan para donatur serta aksi penggalangan dana tim DT Peduli Jambi. “Allhamdulillah kita dari DT Peduli Jambi bersama relawan mahasiswa telah mendistribusikan langsung ke lokasi kebakaran,” kata Yulis.
Yulis menambahkan, rute untuk mencapai lokasi kebakaran tergolong sulit karena jalan berlubang serta jaraknya jauh dari Kantor DT Peduli Jambi. Ia juga berharap bantuan ini dapat meringankan para korban yang tertimpa musibah kebakaran.
Seperti yang dilansir dari jambi-independent.co.id, akibat musibah ini, setidaknya 55 orang harus kehilangan tempat tinggal akibat amukan si jago merah yang melalap rumah mereka. Informasi ini juga sesuai data Dinas Sosial setempat, dan rilis yang didapat dari Muslimin, Kasi Trantib Pemerintah Kecamatan Mendahara Ulu bahwa kebakaran terjadi pada saat salat Jumat.
“Kejadiannya, rumah memang dalam keadaan kosong. Jadi waktu kejadian, warga sedang melaksanakan salat Jumat,” kata Muslimin. (Eko)