DT Lakukan ACM dan Penyemprotan Disinfektan di Bekasi
Upaya meningkatkan kewaspadaan dan antisipasi penularan Covid-19 telah dilakukan pemerintah pusat dan daerah. Tak terkecuali Daarut Tauhiid (DT) sebagai lembaga dakwah dengan menyosialisasikan sosial distancing selama dua pekan (14 hari).
Dilansir dari dtpeduli.org, DT Peduli Bekasi memberikan bantuan dan edukasi pencegahan penyebaran virus Corona melalui program-program yang digagas. Salah satu programnya adalah Ayo Cintai Masjid (ACM), juga penyemprotan disinfektan di beberapa tempat termasuk kantor DT Peduli Bekasi.
Kegiatan ini dimulai dengan bersih-bersih lokasi masjid yang sebelumnya telah disepakati, termasuk penyemprotan disinfektan yang dilakukan di beberapa tempat. Kabag Program DT Peduli Bekasi, Muhammad Haryuda mengatakan, program ini merupakan salah satu bentuk upaya DT Peduli dalam mencegah penyebaran Covid-19.
“Kegiatan ini merupakan ikhtiar mencegah penyebaran virus Corona. Selain itu juga diharapkan masyarakat dapat menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat,” ujar Yuda. (Elga, Nissa, AMS)