Direktur Program DT Peduli: Pandemi Bukan Hambatan Berkurban
Menghadapi pandemi Covid-19 nyaris semua aspek kehidupan mengalami kendala, termasuk dalam menjalankan ibadah kurban. Namun itu semua bukan perkara sulit jika niat sudah kuat berkurban untuk Allah SWT. Hal tersebut disampaikan Fahrudin, Direktur Program Daarut Tauhiid (DT) Peduli dalam pertemuan virtual gathering donatur cabang Jawa Barat.
Dalam kesempatan tersebut Fahrudin menyebutkan, kekuatan iman terhadap Allah SWT sejatinya tidak akan luntur karena pandemi. Di era sekarang, sudah banyak lembaga yang memiliki cara memudahkan donatur yang hendak berkurban dan dibagikan ke berbagai daerah.
DT Peduli, kata Fahrudin sudah melakukan banyak program termasuk mempermudah para calon donatur yang ingin mengikuti program berkurban. Menurut Fahrudin, kemudahan era digital sebaiknya dimanfaatkan calon dontur untuk memberikan qurban terbaiknya.
“Memang di masa pandemi ini semua merasakan kesulitan. Kita mesti beradaptasi dengan berbagai cara untuk memperkuat iman dan takwa, termasuk dalam berkurban. Tapi perlu diingat jika sudah yakin dengan kebesaran Allah, rintangan sebesar apa pun akan bisa dilewati dengan mudah. Buktinya, DT Peduli sudah menggunakan berbagai aplikasi untuk mempermudah donatur atau masyarakat yang ingin berkontribusi dalam program kurban DT Peduli. Ini adalah suatu hikmah yang patut disyukuri,” kata Fahrudin, pada Sabtu (25/7).
Selain itu Fahrudin juga menyebutkan, memilih peternakan hewan perlu dengan berbagai pertimbangan. Aturan agama pun, sudah menjelaskan bahwa memilih hewan kurban harus yang sehat. Menurutnya, program kemitraan yang dibangun DT Peduli dengan berbagai peternak hewan kurban di berbagai tempat, membuktikan kredibilitas yang baik.
“Buktinya apa, banyak yang mengatakan bahwa DT Peduli memiliki mitra yang bertanggung jawab. Hewan-hewan kurban yang ditawarkan pun sehat dan kondisnya baik. Hal ini merupakan salah satu wujud menjalankan perintah Allah SWT untuk memperhatikan kesempurnaan dalam berkurban,” katanya. (Elga)