Diklat Santri Baru Makmurkan Wakaf DT
Setelah selesai di paving block secara menyeluruh, kini area parkir yang mejadi aset wakaf Daarut Tauhiid (DT) memiliki manfaat ganda. Selain untuk parkir kendaraan, aset wakaf ini juga menjadi langapan yang digunakan untuk kegiatan out door para santri, yang tengah melaksanakan pendidikan dan latihan (Diklat) karakter Baku (Baik dan Kuat). Seperti pada Senin (30/7), aset wakaf DT tersebut di warnai syal warna hijau ratusan santri baru. Mereka merupakan gabungan dari Program Pesantren Mahasiswa (PPM) Daarut Tarbiyah DT, dan Santri Tahfiz Quran (STQ) Baitul Quran DT.
Riki Taufik Drajat, Direktur Program Wakaf DT menyampaikan, salah satu tujuan perluasan aset wakaf pada area parkir adalah agar diklat santri juga bisa dilakukan di area tersebut. Di samping menambah manfaat, hal itu juga menambah pahala kepada muwakifnya (Pewakaf). Ratusan santri yang terdidik dari tanah wakaf, pastinya juga menjadi aset amal bagi muwakif, dan akan memanen pahala yang terus mengalir saat muwakif telah meninggal dunia.
Nurhadi, Pembimbing diklat santri baru menambahkan, pembentukan Karakter Baku, yang di dalamnya ada ikhlas, jujur, tawadu, berani, disiplin dan tangguh, merupakan salah satu kegiatan positif yang bernilai pahala jika di lakukan ikhlas karena Allah.
“Kalau seandainya adik-adik yang kita bimbing ini menerapkan ilmunya, dalam kehidupan sehari-hari mereka jadi lebih gesit, lincah dan punya kepribadian lebih baik, kan jadi ladang pahala juga. Karena dilatihnya di aset wakaf, otomatis juga memakmurkan aset wakaf ini,” kata Nurhadi. (Ernawati)