Calon siswa SMK DTBS Ikuti Psikotes Online di Seleksi PPDB Gelombang Pertama

[daaruttauhiid.org] – Pendaftaran Masuk SMK Daarut Tauhiid Boarding School Tahun Ajaran 2022/2023 sudah dimulai sejak 1 Oktober 2021 yang lalu.

Alhamdulillah pada hari Selasa, (16/11/2021), telah dilaksanakan salah satu rangkaian kegiatan tes yang dimulai dengan Psychometrich Online Assesment atau Psikotes.

Sehari sebelumnya para calon siswa sebanyak 31 orang sudah mendapatkan sosialisasi mengenai cara melaksanakan Psikotes Online ini dan sudah mengisi data yang diperlukan sehingga pada hari pelaksanaan langsung mengerjakan soal-soal yang telah disiapkan para tester.

Tujuan dari tes ini adalah untuk mengenali karakter dan menggali potensi calon peserta didik yang mendaftar ke SMK DTBS.

Abi Wahdani selaku Guru BK dan penanggungjawab Psikotes ini menyampaikan, “Selain tujuan untuk seleksi PPDB, Psikotes adalah salah satu cara untuk mengenal profil dan memetakan minat dan bakat calon peserta didik sejak awal masuk”.

Apalagi di SMK Daarut Tauhiid memiliki tiga jenis keterampilan yang dapat dipilih oleh calon peserta didik, untuk Putra bisa memilih Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) atau Produksi Siaran dan Program Televisi (PSPT).

Sedangkan untuk calon siswa putri dapat memilih jurusan Akuntansi dan Keuangan Lembaga (AKL). Sehingga perlu diketahui masing-masing potensi, bakat, strength and weakness serta pengembangan bagi para calon peserta didik yang akan masuk ke SMK Daarut Tauhiid.

Kegiatan psikotes ini bekerja sama dengan Biro Psikologi Essence yang berlokasi di Kota Bandung. Memang belum banyak biro psikologi yang mampu menyelenggarakan kegiatan Psikotes secara online apalagi berkaitan dengan Tes IQ.

Namun Alhamdulillah Biro Essence dapat menyelenggarakan secara online dengan sistem proktor dan para peserta wajib menyiapkan laptop atau PC dan webcam aktif sehingga selama pelaksanaan dapat terpantau oleh para tester.

Psikotes adalah salah satu dari lima tes PPDB yang menjadi persyaratan kesiapan masuk SMK DTBS. Tes yang lainnya seperti Tes Wawancara, Tes Potensi Kejuruan, Tes Qur’an dan Tes Kebugaran akan dilaksanakan pada hari Senin, (22/11/2021). (Dede Indra)

Red: WIN

 

Kesempatan untuk bisa mendaftar ke SMK DTBS masih terbuka di Gelombang dua dan dapat diakses melalui website www.ppdbdaaruttauhiid.sch.id atau dapat menghubungi call center di 0855-2070-0045.

Bagi calon siswa yang memiliki keinginan untuk mendapatkan keterampilan dan kemandirian setelah lulus dari Sekolah Menengah Kejuruan dengan dipadukan ilmu kepesantrenan SMK DTBS adalah jawabannya.