Aa Gym: Sebagai Manusia Lemah Jangan Merasa Bangga dan Hebat

[DAARUTTAUHIID.ORG]- Jangan pernah merasa bangga dan hebat, apalagi jika kita merasa bahwa kelebihan kita itu adalah karena dari usaha kita sendiri. Berhati-hatilah, karena selain akan membuat hati kita menjadi kotor, kita pun akan benar-benar dibenci oleh Allah.

Yakinlah bahwa setiap kebaikan, kelebihan, dan kemampuan yang kita miliki itu semua hanya karena satu, yaitu Alloh memberi dan mengizinkan kita. Masih menurutnya di dalam video Reels-nya, dan hamba Allah yang Maha Penyayang itu jika berjalan di atas bumi ini harus Hauna, rendah hati, tidak bergaya, tidak petantang petenteng.

Kita harus pula untuk mampu untuk tidak merasa hebat, tidak merasa orang penting sehingga merasa perlu dihormati oleh semua orang. Dan jika jahil orang-orang yang tidak bisa menahan diri berkata diri berkata sesuatu maka jawablah, salaman, balas dengan kata-kata yang mengandung kebaikan.

Dalam Al-Quran surat Al Furqon ayat 63 berikut:

“Adapun hamba-hamba Tuhan Yang Maha Pengasih itu adalah orang-orang yang berjalan di bumi dengan rendah hati dan apabila orang-orang bodoh menyapa mereka (dengan kata-kata yang menghina), mereka mengucapkan “salam,”


Hal lain yang membuat barokah adalah jika kita dapat mendayagunakan semua barang-barang kita. Di gudang kita pasti banyak barang yang tidak kita pakai tetapi sayang untuk dibuang. Coba lihat lemari pakaian kita banyak baju-baju lama, begitu juga sepatu-sepatu lama kita. Keluarkanlah barang-barang yang tidak berharga tersebut.

Misalkan dirumah kita ada panci yang sudah rongsokan, jika kita keluarkan ternyata merupakan panci idaman bagi orang lain. Di rumah kita tidak terpakai tetapi jika dipakai orang lain dengan kelapangannya dan mengeluarkan doa bisa jadi itulah yang membuat kita terjamin.