Ajarkan Kepedulian, PG dan TK Khas DT Bagi Santunan
PG dan TK Khas Daarut Tauhiid (DT) menggelar acara amal, yaitu berbagi dengan anak-anak yatim dan dhuafa di sekitar wilayah Kelurahan Isola, pada Jumat (24/5). Sebanyak 15 anak yatim dan dhuafa hadir di Aula Daarul Hajj, didampingi oleh orangtuanya yang masih ada, atau dengan anggota keluarga yang lain.
Ade Karwati, Kepala Sekolah PG dan TK Khas DT mengungkapkan tujuan digelarnya acara tersebut. “Tujuannya yaitu untuk membentuk karakter yang baik, dibina di PG dan TK Khas DT,” ungkapnya.
Ia juga menyampaikan, ikhlas adalah kunci utama bila ingin membentuk anak menjadi lebih baik. “Ada tiga pertanyaan yang harus dijawab oleh diri sendiri. Pertama, apakah bertambah keyakinan kita? Kedua, apakah bertambah amal kebaikan kita?, Ketiga, sudahkah menjadi contoh yang baik untuk lingkungan sekitar kita?” katanya.
Katanya, anak-anak diajarkan berbagi kepada sesama, sebagai upaya dakwah, menjadi bukti indahnya Islam. Acara tersebut juga dimeriahkan oleh Kang Abay yang menyanyikan sebuah lagu berjudul ‘Rindu Ramadhan’.
Acara yang dimulai pukul 13.30 WIB itu pun diakhiri pada pukul 15.00 WIB, dengan penyerahan bingkisan dan donasi kepada 15 anak yatim dan dhuafa, oleh anak-anak PG dan TK Khas DT.
(Toni Antonius)