Jelang Kepulangan Santri, PDF Gelar Buka Bersama Warga Sekitar

DAARUTTAUHIID.ORG | BANDUNG BARAT – Dalam istilah dunia santri, sebelum kepulangan dari pondok ke rumah masing-masing, biasanya digelar acara perpisahan kepulangan. Isitilah tersebut biasanya disebut juga dengan Yaumul muwadda’ah.

Seperti yang baru saja dilaksanakan oleh Pesantren Diniyah Formal Daarut Tauhiid (PDF DT), pada hari Kamis (13/3/2025) dilaksanakan perlombaan-perlombaan, seperti lomba tilawah Al-Qur’an (yang terbanyak dan terbaik bacaanya) dan juga lomba tahfidz.

Acara tersebut sebagai sarana menyambut jadwal libur santri dengan. Selain itu juga PDF DT mengundang pengurus Yayasan DT dan juga warga sekitar untuk melaksanakan buka puasa bersama di DT Blue Mosque.

Pengurus dan Managemen yang hadir pada acara tersebut adalah Ustadz Fahrudin selaku Ketua Yayasan Daarut Tauhiid, ia juga berkesempatan menyampaikan tausiyah pada acara tersebut. Selain itu hadir juga Direktur Lembaga Dakwah dan Tarbiyah Ustadz Mumuh Abdul Muhyi.

Adapun tamu-tamu yang hadir dalam agenda buka bersama kemarin: Aparatur pemerintah setempat, RT/RW, juga tokoh- tokoh masyarakat di kampung Nyampai, termasuk ibu-ibu dari Majelis Taklim sekitar.

Olis Abdul Kholis selaku penanggung jawab acara menyampaikan, “Alhamdulillah rangkaian kegiatan sebagai sarana perpisahan santri lewat perlobaan-perlombaan. Selain itu melalui perlombaan yang digelar juga menjadi sarana meramaikan kegiatan di Bulan Ramadhan.”

“Selain acara Yaumul Muwadda’ah, PDF DT juga mengundang warga dan tokoh sekitar untuk buka bersama di Blue Mosque, sebagai sarana mempererat silaturahim, semoga melalui acara ini bisa mendatangkan keberkahan di Blue Mosque dan masyarakat sekitar,” tutup Olis.

Menjelang berbuka puasa, acara diisi dengan dialog antara Pesantren Daarut Tauhiid dengan warga untuk pelaksaan sholat Idulfitri mendatang, yang dipandu oleh Hamid Arif selaku Kabag Humas dan Kamtib Pesantren Daarut Tauhiid beserta Dadan Junaidi sebagai kepala Sekretariat Yayasan Daarut Tauhiid. (WIN)

Redaktur: Wahid Ikhwan


DAARUTTAUHIID.ORG