Sadar Tugas Orangtua Tidak Mudah, SPS Eco Pesantren DT Gelar Seminar Parenting
DAARUTTAUHIID.ORG | BANDUNG — Fenomena generasi saat ini sering dielukan sebagai generasi strawberry, yakni tampak menarik dan berbakat, tapi cenderung rapuh dalam menghadapi tekanan dan tantangan.
Sejalan dengan itu, pola asuh yang saat ini populer ialah gentle parenting yang menggaungkan konsep kedisiplinan tanpa kekerasan, hubungan penuh kasih sayang, serta komunikasi yang baik.
Namun, apakah metode ini benar-benar mampu membentuk karakter anak yang mandiri dan tangguh atau justru sebaiknya?
Untuk itu, SPS Eco Pesantren DT dan Komite SPS Eco Pesantren DT menyelenggarakan kegiatan seminar parenting dengan tema “Gentle Parenting: Melemahkan atau Menguatkan Karakter Anak?”
Bersama pembicara Teh Ghaida Tsurayya (Ibu Masa Kini dan Content Creator), Bu Mischa Indah M., M. Psi (Psikolog), Ustadzah Ade Karwati, M. Pd. Gr (Asatidzah Daarut Tauhiid)
InsyaAllah kegiatan akan dilaksanakan pada Rabu, 12 Februari 2025 mulai dari pukul 08.00 sampai 11.30 WIB di Masjid Rahmatan Lil ‘Aalamiin Eco Pesantren DT
Untuk informasi lebih lanjut, jamaah bisa menghubungi kontak dibawah ini:
Wa.me/6281122335533 (Admin SPS)
Wa.me/6281212176260 (Bu Indah)

Redaktur: Wahid Ikhwan