Tri Dharma Perguruan Tinggi STAI Daarut Tauhiid
BANDUNG – Diawali dengan upacara pembukaan yang di ikuti 120 mahasiswa Program Studi HES (Hukum Ekonomi Syariah) dan KPI (Komunikasi Penyiaran Islam) STAI Daarut Tauhiid Bandung. Kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi secara resmi dibuka langsung oleh Agus Mubarok sebagai Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan.
Acara yang digelar di Dome Central V Pondok Pesantren Daarut Tauhiid, dimulai dari hari Selasa-Jum’at, 09-12 Agustus 2022 dilangsukan beberapa kategori kegiatan antara lain bidang olahraga meliputi futsal, bulutangkis, tenis meja dan bola voli.
Selajutnya untuk kategori kedua bertema fun games seperti balap karung, tarik tambang, jalan balok, balap kelereng, makan kerupuk, dan permainan lainnya.
Penelitian dan pengembangan dilakukan agar Perguruan Tinggi memiliki sumber daya manusia yang kreatif, cerdas, dan kritis.
Sebagai mahasiswa maupun tenaga pendidik harus terbiasa membuat penelitian dan laporan pelaksanaan tugas sesuai bidangnya.
Bicara tentang perguruan tinggi pasti tak lepas dari Tri Dharma perguruan tinggi, yang terdiri dari Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat imbuh Achmad Gustian Andis (Ketua Pelaksana Acara).
Berdasarkan hal tersebut, lanjut Gusti (sapaanya), BEM STAI Daarut Tauhiid Bandung akan menyelenggarakan acara ‘Liga Huriyyah’, dengan tujuan melaksanakan kegiatan Tri Dharma dan memperingati hari kemerdekaan Indonesia di bidang pendidikan dan pengembangan, agar mahasiswa mampu mengembangkan minat dan bakat di bidang olahraga.
Kami berharap agar mahasiswa mampu memperteguh semangat kebangsaan melalui Pekan Olahraga dan Seni guna menghasilkan generasi muda yang mengedepankan perdamaian dan persatuan bangsa.
“Hal lainnya adalah mempererat silaturahim antar mahasiswa STAI Daarut Tauhiid dan memberikan kontribusi untuk kemajuan prestasi keilmuan, olahraga dan seni yang berdedikasi tinggi dengan segenap potensi dan keterampilan.” Tutup Gusti. (Caca)
Red: WIN
____________________________