DT Peduli Bersinergi bersama Kemendesa untuk Mewujudkan Program Desa Tangguh

[daaruttauhiid.org] – Rabu (17/11), DT Peduli kehadiran tamu dari Kementrian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia berserta Direktorat Jendral Percepatan Pembangunan Daerah Tertinggal.

Pada kesempatan tersebut turut hadir juga KH. Abdullah Gymnastiar (Aa Gym) sebagai Dewan Pembina DT Peduli yang ikut serta menyambut kedatangan kemendesa beserta rombongan.

Pertemuan tersebut bertujuan untuk membangun sinergi atau kerjasama dalam mewujudkan program Desa Tangguh yang telah dicanangkan oleh Daarut Tauhiid.

Iwan Firmansyah selaku Penanggungjawab Program DT Peduli menyampaikan, “alhamdulillah pada kesempatan ini kami kedatangan tamu dari kemendesa dan dirjen PPDT untuk bersilaturahim dengan DT Peduli.”

“Program Desa Tangguh ini merupakan program yang masuk pada satu wilayah berbasis desa atau pun kelurahan, dengan program yang terintegrasi, mulai dari dakwah, ekonomi, Pendidikan, kesehatan, dan sosial kemanusiaan”, tambah Iwan.

Menurut Iwan, Dari Kemendesa ini sangat tertarik dengan program yang sudah kita lakukan di pulau Suluk, Halmahera dan kedepan rencananya akan bersinergi dengan program-program lain di wilayah-wilayah lain, seperti Lombok, NTB, dan yang lainnya.

Pihak Kemendesa juga sangat berterima kasih kepada DT Peduli yang sudah turut serta membantu pemerintah dalam melaksanakan programnya, salah satunya adalah peningkatan kesejahteraan masyarakat yang ada di desa, kemudian juga peningkatan kapasitas masyarakat yang ada di desa.

Harapannya dari adanya pertemuan ini akan ada sinergi yang dilakukan oleh pihak kemendesa dan DT Peduli guna  memberikan pelayanan kepada masyarakat, khususnya masyarakat di desa.

Dan semoga kedepannya dengan adanya kerjasama ini DT Peduli bisa semakin memberikan manfaat yang lebih baik lagi kepada masyarakat. (Wahid)

Red: WIN

 

Bagi Jama’ah sekalian yang tertarik untuk berkontribusi terhadap syiar dakwah dan wakaf untuk pembangunan sarana ibadah & belajar santri, bisa menyalurkannya melalui rekening berikut:

Bank Syariah Indonesia (BSI) 9255.373.000 an Yayasan Daarut Tauhiid