SMK Daarut Tauhiid Boarding School Membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Inden
SMK Daarut Tauhiid Boarding School Membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Inden
[daaruttauhiid.org] – SMK Daarut Tauhiid Boarding School membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Inden Tahun Ajaran 2022/2023 dan pindahan Tahun Ajaran 2021/2022.
SMK Daarut Tauhiid merupakan sekolah vokasi plus Pesantren yang menggunakan kurikulum Nasional dan kurikulum khas Daarut Tauhiid dengan pembiasaan 7 cinta (Cinta Ilmu, cinta Al-Qur’an, cinta Masjid (solat), cinta Shodaqah, cinta Puasa, cinta Dzikir dan cinta Qiyamullail).
Pilihan Jurusan sendiri terdiri dari: Jurusan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) Khusus Ikhwan, Jurusan Produksi & Siaran Program Televisi (PSPT) Khusus Ikhwan, Jurusan Akuntansi dan Keuangan Lembaga (AKL) Khusus Akhwat.
PPDB Inden ini merupakan program dimana pendaftar melakukan pendaftaran untuk ikut serta seleksi Tahun Ajaran di Tahun depan, jadi pendaftar seperti melakukan booking untuk pendaftaran Tahun depan, sehingga tidak perlu melakukan daftar nantinya karena sudah mendapat kuota.
Langkah ini adalah salah satu solusi bagi orang tua dan siswa yang sering kali mendapati kesulitan untuk daftar ke sekolah-sekolah karena kuota yang sudah sudah penuh. Untuk program ini SMK Daarut Tauhiid Boarding School membuka pendaftaran sampai tanggal 30 September 2021.
Untuk informasi lebih lanjut sahabat bisa mengakses link berikut https://linktr.ee/smkdtbs
(Wahid)
Red: WIN