Aa Gym: Musibah Tak Selamanya Buruk
Salah satu perubahan yang harus dicapai saat mensyukuri Tahun Baru Islam adalah perlindungan dari Allah SWT yang menjauhkan diri dari kemaksiatan. Hal tersebut disampaikan Pimpinan Pondok Pesantren Daarut Tauhiid (DT), KH. Abdullah Gymnastiar (Aa Gym) dalam tausiahnya baru-baru ini di Youtube.
Aa Gym mengatakan, saat mengalami kejadian yang dinilai buruk atau sial, sering menganggap itu adalah sebuah musibah. Padahal itu bisa jadi sebuah perlindungan dari Allah SWT.
“Maka itu, ada kalanya harus senantiasa bersabar dan bertawakal kepada Allah, percaya bahwa semua yang terjadi adalah yang terbaik dari Allah SWT,” katanya, Jumat (21/8).
Misalnya sedang suka dengan seseorang, tapi orang itu tidak suka. Mungkin sedih, namun itu adalah nikmat agar tidak terjerumus ke dalam maksiat. Sebab kalau sudah jodoh, tidak ada yang bisa menghalangi.
Aa Gym mengatakan, hal yang paling penting adalah apa pun yang mendekatkan dengan Allah Subhanahu wa ta’ala, itu adalah nikmat terbesar. Lalu yang menjauhkan dari maksiat itu adalah nikmat.
Contohnya ketika gagal mendapat jabatan, bisa jadi itu nikmat, karena siapa yang tahu ketika meraih posisi tersebut adalah sebuah “perangkap”.
“Karena Allah Maha Mengetahui atas apa yang akan terjadi. Orang yang beriman pun akan percaya bahwa apa pun yang terjadi dan disikapi dengan baik, itu akan menjadi baik pula untuk kita,” tegasnya. (Elga)