Aa Gym: Tobat dan Istighfar, Cara Allah Beri Petunjuk
Jalan untuk mencapai rida Allah SWT tentu sangat beragam dan mudah. Hanya saja, rintangan dan godaan setan kerap menghalangi siapapun yang ingin pulang dan mencari rahmat Nya. Salah satu upaya untuk kembali pada ke ridaan Allah SWT adalah taubat, tentu dengan berbagai mekanisme yang ada untuk menjalankan taubat itu, salah satunya adalah mengucap istigfar. Lalu apa perbedaan taubat dan istigfar ?
Pimpinan Pondok Pesantren Daarut Tauhiid (DT) KH Abdullah Gymnastiar atau akrab di sapa Aa Gym menjelaskan perbedaan istighfar dan taubat. Menurutnya, taubat artinya kembali kepada Allah SWT. Sedangkan istighfar adalah bagian dari taubat (meminta ampun kepada Allah SWT).
“Kalau taubat tidak bisa diwakili oleh orang lain. Tolong taubati ya dosa saya. Tidak bisa. Kita yang harus kembali kepada Allah. Kalau Istighfar bisa didoakan oleh orang lain. Tolong doakan saya agar diampuni oleh Allah SWT,” terang Aa Gym dalam salah satu tausiahnya yang tersebar di Kanal Youtube, Sabtu (13/6).
“Makanya ada doa “Allahummaghfirlana waliwalidaina” itu bisa. Atau “Allahummaghfirlil muslimina Wal Muslimat”. Tapi, kalau taubat, kita harus kembali pada-Nya. Taubat juga tidak cukup hanya dengan istighfar, namun harus berhenti berbuat maksiat, kemudian menyesalinya dan menggangtinya dengan berbuat kebaikan,” jelasnya.
Aa Gym mengatakan, istigfar dan taubat keduanya adalah sebuah kasih sayang dan Peta Allah kepada hambanya. Bisa dikatakan, kata Aa Gym itu merupakan jalan yang diberikan Allah agar hambanya tak tersesat dalam proses pencarian terhadap-Nya.
“Upayaka keduanya satu paket, karena dalam memulai taubat rintangannya cukup besar dan istigfar adalah salah satu cara untuk memperkuat niat kita. Allah sangat sayang pada Hambanya, buktinya Dia memberikan jalan pada kita untuk selalu mengingatnya dengan cara Taubat dan sering mengucapakan istigfar,” tutupnya. (Elga)